Cari Blog Ini

Sabtu, 29 Juni 2013

BAHASA PEMROGRAMAN 3GL DAN 4GL



I.                   PENDAHULUAN
Bahasa pemrograman adalah bahasa yang diterjemahkan menjadi kumpulan perintah-perintah dasar .  Penerjemah dilakukan oleh program komputer disebut kompilator sehingga mesin mengerti bahasa yang digunakan oleh programmer, sebuah bahasa pemrograman atau bahasa komputer diartikan sebagai teknik komunikasi yang terstandarisasi untuk menyatakan instruksi kepada komputer. Bahasa pemrograman adalah kesatuan aturan sintaksis dan semantik yang digunakan untuk mendefinisikan program .
Seiring dengan berkembangnya zaman dan kemajuan teknologi , maka bahasa pemrogaman juga memiliki perubahan dan perbaikan. Awalnya computer masih dijalankan dengan program yang manual dengan menggunakan instruksi biner dan hex. Untuk menjalankan program pun membutuhkan waktu yang lama dan sering dijumpai kesalahan yang tidak terdeteksi. Namun pada masa sekarang ini, untuk membuat suatu program, sudah disediakan bahasa pemrograman yang object-oriented. Programmer lebih mudah membuat pernyataan/perintah.

           
 
II. ISI
Generasi bahasa pemrograman
Bahasa pemrograman adalah suatu program khusus yang dibuat oleh suatu perusahaan atau software (perangkat lunak) yang digunakan untuk mengembangkan suatu aplikasi untuk memudahkan pekerjaan manusia, Bahasa pemrograman sudah ada sejak tahun 1957 . Bahasa pemrograman tersebut terdiri dari :
a.                   First-Generation Language (1GL)
b.                   Second-Generation Language (2GL)
c.                   Third-Generation Language (3GL)
d.                  Fourth-Generation Language (4GL)

Bahasa pemrograman 3GL ( Third-Generation Language)
3GL adalah bahasa pemrograman tingkat menengah,diperlukan pemahaman yang cukup bagi pengguna dan menggunakan pendekatan prosedural.Bahasa pemrograman ini merupakan bahasa yang  lebih dekat dan dimengerti oleh manusia.
Dalam bahasa pemrograman ini dibutuhkan pengetahuan dan penguasaan untuk menguasainya, dan juga membutuhkan compiler untuk mengubah pernyataan yang dibuat oleh bahasa pemrograman ke bahasa mesin . contoh  bahasa pemrograman yaitu 3GL C, c++,BASIC, COBOL, FORTRAN, dan PASCAL.
Kelebihan 3GL
-                      Portable
-                      Program ditulis dengan bahasa yang friendly.
-                      Procedural language
-                      Program dapat dijalankan pada software yang berbeda-beda
Kekurangan 3GL
-                      Diperlukan waktu yang lama untuk menyelesaikan masalah
-                      Koding yang rumit

Sistem :
·         Bahasa pemograman 3GL masih menggunakan compiler dan interpreter yang memerlukan waktu cukup lama.


Bahasa pemrograman 4GL ( Fourth-Generation Language)
adalah bahasa pemrograman nonprosedural yang didesain lebih natural, sehingga makin mudah digunakan. Pada generasi keempat ini, bahasa pemrogramansudah dapat digunakan untuk mengakses sebuah database.
Kelebihan 4GL
Merupakan bahasa pemrograman yang didesain lebih natural
Mudah digunakan oleh manusia
Menggunakan DBMS secara langsung
Memfokuskan pada memaksimalkan produktivitas manusia dari pada minimisasi waktu computer
Tersedia dalam software paket yang dapat digunakan untuk mengembangkan aplikasi yang diinginkan.

Kekurangan 4GL
-                      Sangat  spesifik sehingga tidak bisa dijalankan di semua software
Sistem :
·         Bahasa pemograman 4GL menggunakan compiler dan interpreter namun tidak memerlukan waktu yang cukup lama.




Perbedaan 4GL dengan 3GL
3GL                                                                            
Procedural ,  Tidak bisa mengakses database secara langsung ,Middle level language

4GL
Non-Procedural ,Bisa mengakses database secara langsung, High-level language

III.   KESIMPULAN
Bahasa pemrograman generasi ke 3 (3GL) dan generasi ke 4 (4GL) keduanya merupakan bahasa pemrograman yang sudah user friendly (bahasanya mudah dimengerti manusia) namun banyak juga perbedaan diantara kedua generasi ini. dimasa sekarang ini bahasa pemrograman sangat dibutuhkan dalam membantu pekerjaan manusia .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar